Sunday, August 12, 2012

Warung Bendega, Renon



Ngga sengaja mampir disini, ketika laper dan cari makan di Renon, yang dikenal sebagai area yang menyimpan banyak rahasia kuliner.

Lokasinya di jalan Tjok Agung Tresna, jalan utama di Renon. Restorannya baru saja direnovasi dan sepertinya cocok utk rombongan kecil atau sedang. Resto ini terdiri dari beberapa gazebo yang asri dalam suasana outdoor yang alami.

Makanan yang disajikan di menu merupakan campuran khas Indonesia. Kata waiternya, menu favorite disini bebek goreng (69.000). Aneka gurami ditawarkan antara 45000-47000 per porsi. Juga ada aneka ikan yang digoreng atau bakar dengan kisaran 40 rb an utk yang kecil dan 65 rb an utk yang medium.

Saya memesan paket ayam bakar (39.000) dan teman saya mengorder paket ikan bakar yang ada supnya. Dua2nya enak, walau sambalnya sedikit kurang pedas.

Menu disajikan apik dengan gambar2 yang sangat menggiurkan, termasuk minumannya, dan memudahkan kita memilih.

Resto ini buka dari jam 9 pagi - 11 malam
Powered by Telkomsel BlackBerry®

1 comment: